SIAU, gosulut.com – Penjabat Bupati Sitaro Joi EB Oroh menegaskan komitmennya untuk terus memacu Pendapatan Asli Daerah (PAD). Hal ini dilakukan sebagai upaya mendukung pembangunan berkelanjutan dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat.
Pj Bupati Oroh menyampaikan bahwa Pemkab Sitaro akan mengoptimalkan berbagai potensi yang dimiliki daerah. Seperti pariwisata, perikanan, dan sektor unggulan lainnya.
“Peningkatan PAD menjadi salah satu fokus utama, karena hal ini sangat penting untuk membiayai program-program pembangunan yang berdampak langsung kepada masyarakat. Kami akan terus mendorong inovasi dan efektivitas dalam pengelolaan sumber daya daerah,” ujar Oroh.
Bupati menambahkan bahwa penguatan kerja sama dengan pihak swasta dan pengembangan sektor pariwisata berbasis budaya dan alam. “Kami memiliki potensi alam yang luar biasa, seperti Gunung Api Karangetang, keindahan laut, dan warisan budaya. Ini adalah modal besar yang harus dikelola secara profesional dan berkelanjutan,” katanya.
Selain itu, Pemkab Sitaro juga akan memperkuat pengawasan dan tata kelola keuangan daerah agar setiap potensi yang dioptimalkan dapat memberikan kontribusi nyata terhadap PAD. Program digitalisasi pelayanan publik juga direncanakan untuk memudahkan masyarakat dalam berkontribusi melalui pajak dan retribusi daerah.
Dengan strategi yang terencana dan dukungan penuh dari masyarakat, Pemkab Sitaro optimis dapat meningkatkan PAD secara signifikan. “Kami mengajak seluruh elemen masyarakat untuk mendukung upaya ini. Keberhasilan dalam peningkatan PAD akan membawa dampak positif bagi pembangunan dan pelayanan publik di Sitaro,” tutup Oroh
Kepala Bappelitbangda Sitaro, Ronald Pakasi, dalam sebuah kesempatan, memaparkan bahwa target PAD tahun 2024 telah disusun dengan strategi yang terukur. “Kami berkomitmen untuk bekerja lebih keras dalam menggali potensi pendapatan dari sektor pajak daerah, retribusi, dan pengelolaan kekayaan daerah lainnya,” jelasnya.(stg/red)