SANGIHE – Penjabat (Pj) Bupati Kepulauan Sangihe, Albert Wounde, secara resmi membuka Festival Seni Budaya Daerah yang diselenggarakan dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) ke-79 Kemerdekaan Republik Indonesia serta merayakan hari masamper ke-3 pada 18 Agustus 2024, Senin (19-08-2024) di Pelabuhan Tua Tahuna.
Dalam sambutannya, Wounde mengungkapkan rasa syukur dan apresiasinya kepada panitia yang telah bekerja keras untuk menyelenggarakan acara ini. Ia menyebutkan, festival ini merupakan bentuk kebanggaan masyarakat Sangihe terhadap seni dan budaya daerah yang menjadi bagian dari kekayaan dan keunikan bangsa Indonesia.
“Kita yang berada di tanah perbatasan NKRI harus terus menyalakan semangat nasionalisme dan patriotisme. Semangat ini harus tertanam dalam diri kita semua untuk mengisi kemerdekaan melalui pembangunan di segala bidang,” ujar Wounde.
Lebih lanjut, Pj Bupati juga mengajak seluruh elemen masyarakat untuk aktif berpartisipasi dalam mempromosikan budaya daerah. Menurutnya, promosi yang baik akan meningkatkan pariwisata dan mendorong pertumbuhan ekonomi daerah.
Wounde menutup sambutannya dengan harapan agar festival ini menjadi momentum untuk membangkitkan semangat kebangsaan dan kebanggaan terhadap budaya lokal.
“Atas nama pemerintah daerah, saya mengucapkan selamat kepada kita semua. Dengan memanjatkan puji syukur kehadirat Tuhan Yang Maha Kuasa, saya menyatakan Festival Seni Budaya Daerah 2024 dalam rangka HUT ke-79 Kemerdekaan RI dan perayaan hari masamper resmi dibuka. Semoga Tuhan memberkati kita semua,” tutupnya.
Dalam agenda ini turut hadir FORKOPIMDA Sangihe, Pimpinan Instansi Vertikal, BUMN, Tokoh Masyarakat, Tokoh Agama dan Masyarakat Sangihe.
Festival Seni Budaya Daerah Kabupaten Sangihe Tahun 2024 dimeriahkan dengan lomba masamper laki-laki masamper perempuan, musik orkes dan musik bambu, mulai 19 Agustus Sampai 26 Agustus 2024. (d’frendy)