
TOMOHON—Kendati belum secara resmi menyatakan berpasangan, namun dukungan terhadap Duo Wewene To Mu’ung Ir Miky Junita Linda Wenur MAP-Cherly Mantiri SH terus mengalir, mulai dari kalangan masyarakat bawah, hingga petinggi partai.
Kedua anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Tomohon ini, dinilai sebagai calon yang paripurna dan paling layak memimpin Kota Tomohon.
‘’Apalagi yang diragukan dari kedua figur ini. Selain pengalaman di pemerintahan yakni beberapa kali menjadi anggota DPRD Kota Tomohon, totalitas mereka dalam melayani baik di masyarakat maupun umat dan gereja sudah terbukti,’’ kata tokoh masyarakat Welly Wenur.
Senada diungkapkan senior Partai Golkar Jack A Palar SE, Johny Orah SH. Keduanya mengatakan, kepemimpinan Miky Wenur di partai maupun pengalamannya di pemerintahan dan berbagai organisasi, merupakan jaminan untuk bisa memajukan Kota Tomohon. Begitu juga dengan Cherly Mantiri yang sudah memberikan bukti selama menjadi anggota DPRD dan di pelayanannya di gereja.
‘’Sudah paripurna dan sebagai politisi, kami menilai dari figure-figur yang mengemuka saat ini, keduanya yang paling layak memimpin Kota Tomohon ke depan. Kita butuh pemimpin baru dengan program realistis, bukan program yang tidak bisa dilaksanakan karena tidak sesuai kondisi daerah,’’ tegas Johny Orah.
Keduanya tambah Orah, sangat mengetahui permasalahan dan solusi dalam penyelenggaraan pemerintahan, ekonomi, pembangunan dan kesejahteraan rakyat.
Almontana Paat, enterpreneur muda Kota Bunga mengungkapkan, . Duo srikandi Tomohon ini bukan berkarakter mengumbar janji tetapi lebih mengedepankan program realistis dengan ketersediaan sumber daya dan anggaran. Pengalaman melaksanakan tugas, fungsi dan kewenangan di legislasi, pengawasan dan anggaran akan berefek positif jika diperkenankan Tuhan dan dipercayakan rakyat Tomohon.
Kalangan masyarakat bawah seperti petani, tukang ojek dan buruh nmengakui totalitas dan pengabdian dari Miky Wenur dan Cherly Mantiri. Kepedulian mereka terhadap masyarakat kalangan bawah sudah ditunjukkan sejak lama. Cherly Mantiri yang telah bergaul lama dengan petani terus ada di ingatan para petani. Begitu juga dengan Miky Wenur yang dekat dan peduli dengan kalangan bawah. Malahan, akhir-akhir ini terus memperjuangkan dan menyuarakan kebutuhan petani seperti pupuk bersubsidi yang di tahun 2024 tak ada alokasi untuk Kota Tomohon karena kelalaian pemerintah kota. Kendati begitu, Miky Wenur berharap pemerintah pusat bisa mengalokasikan pupuk bersubsidi untuk Kota Tomohon setelah adanya revisi dan evaluasi.
‘’kalau Ibu Miky Wenur dan Cherly Mantiri, kami sudah lama kenal dan tahu persis bagaimana mereka suka membantu orang kecil seperti kami. Ke depan, jika emmimpin Kota Tomohon, tentunya akan sangat bagus bagi Kota Tomohon sehingga tidak ada lagi yang terpinggirkan seperti sekarang ini,’’ kata Leo L Moningka, Jorgen ‘Tyson’ Pelealu dan Romeo I Gosal.
Cherly Mantiri sendiri, mengaku sudah menjalin komunikasi dengan Miky Wenur. Dabn, dalam pertemuan baru-baru ini, menyatakan siap berpasangan dengan Miky Wenur untuk Tomohon maju, terpercaya, dan sejahtera. (red)