MANADO, gosulut.com – Duta Generasi Berencana (GenRe) kini memiliki punggawa baru. Hasil seleksi yang digelar Sabtu (24/07/2024) di Atrium Mega Mall Manado, menghasilkan jawara baru. Yakni Noel Mangundap, perwakilan Kota Tomohon, dan Yufriska Tunas, perwakilan Kabupaten Talaud, keluar sebagai juara 1 putra dan putri Duta GenRe Tahun 2024.
Pemilihan Duta GenRe ini merupakan program tahunan Badan Kependudukan dan Keluarga Berencana Nasional (BKKBN) Perwakilan Sulut. Terpilihnya kedua pemenang ini melewati proses panjang. Mulai dari tahap prakarantina, isolasi, dan final Duta GenRe 2024, Sabtu lalu.
Noel menjadi yang terbaik setelah mengalahkan 12 pesaing dari kabupaten/kota se-Sulut. Sementara Yufriska menjadi yang terbaik setelah mengalahkan 13 pesaing lainnya.
Untuk pemenang kategori putra lainnya adalah juara 2 Pierre Tyonoputra (Minahasa), juara 3 Dominikus Magamis (Kotamobagu), juara Harapan 1 Yohanes Pua (Manado), juara harapan 2 Yizreel Langoy (Mitra), dan juara Harapan 3 Reldy Tengor (Minsel). Untuk pemenang ketegori putri adalah juara 2 Nicole Wullur (Kotamobagu), juara 3 Meitrisia Tunas (Minahasa), juara Harapan 1 Rachel Ruru (Tomohon), juara Harapan 2 Veronika Assa (Minsel), dan juara Harapan 3 Putri Aneta (Bolmut).
Ketua Tim Ketahanan Keluarga dan Pencegahan Stunting Rosalia Bionda Wowiling, S.Sos, M.Si mewakili Kepala BKKBN Sulut Ir. Diano Tino Tandaju, ST, M.Erg, mengatakan apresiasi Duta GenRe 2024 dalam malam final ini merupakan langkah strategis untuk menyosialisasikan program Bangga Kencana BKKBN.
“Khususnya percepatan penurunan prevalensi stunting di Sulut, kami berharapa para Duta GenRe ini berperan aktif menyosialisasikannya di masyarakat,” kata Wowiling dalam sambutan pembukaan.
Para duta ini menjalani penilaian oleh Tim Juri yang terdiri dari: Dr. Mouna Maramis, M.Si (Akademisi), Melissa Suoth, SH, MH (Ikatan Nyong Noni Sulut), Ir. Iti Rogi, ST, MT (Akademisi), Pdt. Rivenhard Runturambi, M.Si (Pembina Remaja), dandan Eukaristio Yululano, STh (Ketua FGI Sulut).(red)