MANADO—Gubernur Sulawesi Utara Olly Dondokambey dan Wakil Gubernur Steven Kandouw (OD-SK) melalui Sekretaris Provinsi Steve Kepel mendukung sepenuhnya kehadiran Forum Pimpinan Redaksi Multimedia Indonesia (FPRMI) di Sulawesi Utara.
Saat penerima mandate Ketua FPRMI Sulawesi Utara Donald Taliwongso bersama panitia pelantikan pengurus FPRMI Sulawesi Utara yang diketuai Adrianus Pusungunaung dan sekretaris Ardison Kalumata berkordinasi dengan pemerintah provinsi melalui sekretaris provinsi, terungkap bahwa OD-SK sangat mendukung hadirnya organisasi berkumpulnya para pimpinan redaksi multimedia tersebut.
‘’Pak Gubernur dan pak wakil Gubernur sangat mendukung terbentuknya FPRMI di Sulawesi Utara yang bisa memberikan sumbangsih bagi kemajuan daerah yang kita cintai ini,’’ kata Kepel di ruang kerjanya Kamis (9/11/2023).
Dalam pertemuan tersebut, ditetapkan waktu pelantikan pengurus FPRMI Sulawesi Utara (Sulut) periode 2023-2028 yakni Sabtu (11/11/2023) di ruangan CJ Rantung, Lantai 3 Kantor Gubernur Sulawesi Utara.
Kepel berharap, pengurus yang akan dilantik bisa membangun sinergitas dan kemitraan yang baik dengan Pemprov Sulut. Di samping itu, diharapkan organisasi ini bisa berperan dan melaksanakan fungsi pers sebagai fungsi kontrol sosial, edukasi, sehingga dapat memberikan nilai tambah bagi masyarakat.
Pemegang mandat Ketua FPRMI Sulut, Donald Taliwongso menyampaikan terima kasih kepada Pemprov Sulut yang sudah menerima panitia pelantikan. FPRMI katanya, akan bersinergi dengan Pemprov Sulut dalam mendukung semua program pembangunan di daerah.
“Tatap muka perdana ini sebagai bagian dari silahturahmi FPRMI Sulut dengan Pemerintah Provinsi. Kemarin, saya sudah melaporkan ke Pak Wagub Steven Kandouw. Tapi Pak Wagub mendapat tugas luar dari Pak Gubernur ke Jepang. Dan puji Tuhan, Pak Sekprov bersedia menerima kami dengan tangan terbuka. Atas nama pengurus FPRMI Sulut, kami sampaikan terima kasih banyak kepada Pak Gubernur, Pak Wagub dan Pak Sekprov,’’ tukas Taliwongso. (red)