KOTAMOBAGU —Dinas Ketahanan Pangan (DKP) Kotamobagu menjamin ketersediaan pangan di wilayahnya. Sesuai hasil survey, stok masih tersedia bahkan bisa mencukupi hingga Oktober 2020, sehingga masyarakat tidak perlu panik hingga membeli atau menimbun bapok.
“Jangan takut soal stok kebutuhan bahan pokok pangan, semuanya masih aman hingga jelang akhir 2020,” ujar Kepala DKP Kotamobagu Nurachim Mokoagow, akhir pekan lalu.
Nurachim mengatakan ketersediaan cadangan pangan bahkan terbilang surplus. “Kita sama-sama memang sedang dalam menghadapi status siaga Pandemi Covid-19. Insya Allah, kita sama-sama doakan cepat selesai masalah ini, serta terpenting kita juga tetap doakan semoga pangan masih akan terus aman kedepannya,” ungkapnya.
Ia menambahkan, pemerintah akan tetap mengutamakan kebutuhan masyarakat dalah hal pangan. “Pemerintah tetap menjamin ketersediaan kebutuhan bahan pokok pangan terutama khusus menjelang hari besar keagamaan, baik di daerah hingga secara nasional,” ujarnya.(**)